Tutorial Mengatur Maintenance di Laravel 8

Tutorial Mengatur Maintenance di Laravel 8

Assalamualaikum, wr. wb. Halo guys sudah tahu belum kalau di Laravel 8 ini kita dapat mengatur maintenance aplikasi web kita dengan menyertakan link rahasia? Jika di Laravel versi sebelumnya kita biasa menggunakan perintah php artisan down untuk menjadikan aplikasi web kita dalam posisi maintanance, sedangkan di Laravel 8 kita memiliki fitur tambahan option berupa secret.

Jadi dengan mengetikan kode php artisan down --secret="131" maka aplikasi kita akan mode maintenance, namun kita sebagai developer akan tetap bisa mengaksesnya dengan kode rahasia tersebut, walaupun di orang lain aplikasi kita masih mode maintenance. Oke agar tidak bingung mari langsung kita praktikan.

Buka projek Laravel 8 kalian, kemudian ketikan kode perintah berikut pada command line kalian php artisan down --secret="131" 

laravel 8 maintenance mode

Kemudian jalankan kembali php artisan serve, coba kalian kunjungi aplikasi web kalian dengan link normal misal localhost:8000 pasti akan tampil seperti ini. 

Laravel 8 maintenance mode


Sekarang coba akses dengan kode rahasia tersebut localhost:8000/131, maka kalian akan dapat mengakses aplikasi web kalian dengan normal, meskipun di orang lain masih maintenance mode.

Terakhir, jangan lupa untuk aktifkan kembali jika proses maintenance kalian sudah selesai dengan mengetikkan perintah php artisan up.

Oke sekian tutorial singkat kali ini, semoga dapat bermanfaat, mohon maaf jika ada salah kata atau salah penjelasan, silahkan tulis di kolom komentar jika ada pertanyaan ataupun masukan, terimakasih Wassalamualaikum wr. wb.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama